-->

Pengertian Narkoba Lengkap | Jenis, Dampak Penggunaan, Dampak Jangka Pendek dan Panjang, Efek Terhadap Fisik

Pengertian Narkoba – Hallo sahabat pensil aisyah, bertemu lagi bersama saya dalam artikel pensil aisyah. Sahabat kali ini saya tertarik membahas tentang narkoba. Ya, saya tertarik membahas ini karena saya khawatir dengan masyarakat sekarang terutama pemuda yang mudah sekali terjerumus ke dalam lingkaran narkoba.

Sahabat yuk kita simak dan pahami artikel dibawah ini agar kita terhindar dari bahan terlarang ini.
Sahabat pensil aisyah,  narkoba merupakan suatu bahan terlarang yang telah dilarang baik agama maupun negara.

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba

Hal itu memang pantas, karena narkoba sudah meracuni masyarakat terutama pemuda. Terbukti generasi kita saat ini banyak yang rusak dikarenakan bahan terlarang yang satu ini.
Untuk lebih jelas lagi, berikut penjelasan kami berkaitan dengan pengertian narkoba.

Pengertian Narkoba

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Narkoba merupakan singkatan dari narkotika dan bahan-bahan berbahaya. Dan ada istilah lain yaitu napza yang merupakan singkatan dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya.

Sahabat pensil aisyah, baik narkoba maupun napza keduanya merupakan senyawa yang memiliki efek kecanduan bagi siapa saja yang mengkonsumsinya. Dalam dunia kedokteran zat-zat tersebut mempunyai manfaat untuk membius pasien saat hendak di operasi.

Namun banyak masyarakat yang salah menggunakan zat-zat itu menjadi bahan yang memabukkan dan merugikan diri mereka sendiri.

Jenis-Jenis Narkoba

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Sahabat pensil asiyah, para ahli kesehatan sudah banyak menemukan bermacam-macam jenis narkoba. Berikut diantaranya.

1.    Jenis Narkotika

Narkotika merupakan jenis narkoba yang dapat menimbulkan hilangnya kesadaran, ketergantungan, dan kecanduan orang yang menggunakannya. Berikut ini contoh dari narkotika. Ganja, Opium, Kokain, Morfin, dan senyawa yang sejenis.

2.    Jenis Psikotropika

Biasanya efek yang ditimbulkan bagi orang yang menggunakan psikotropika ini ialah perubahan perilaku dan aktivitas mental. Maka dari itu psiktropika termasuk ke dalam jenis narkoba karena berbahaya bagi tubuh. Contoh psikotropika ialah valium, magadon, sedatin, dan senyawa yang sejenis lainnya.

3.    Jenis Zat Adiktif Lainnya

Efek dari zat adiktif yang ini ialah mengganggu saraf pusat orang yang mengkonsumsinya. Contohnya seperti, alkohol atau etanol, nikotin, kafein, dan jenis zat adiktif sejenis lainnya.

Dampak Penggunaan Narkoba

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Sahabat pensil aisyah, tahukah kalian narkoba memiliki dampak yang berbahaya bagi tubuh penggunanya. Biasanya narkoba memiliki dampak jangka panjang bagi tubuh, bahkan penggunanya bisa meninggal dunia karena menggunakan narkoba.

Dampak Jangka Pendek Narkoba

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Berikut ini dampak pendek dari narkoba yang perlu kalian ketahui.
1.    Kehilangan nafsu makan
2.    Pola tidur yang terganggu
3.    Halusinasi
4.    Gembira yang berlebihan
5.    Rasa mual

Dampak Jangka Panjang Narkoba

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Selain dampak jangka pendek, narkoba juga memiliki dampak jangka panjang yang berbahaya bagi tubuh. Berikut ini dampak jangka panjang narkoba terhadap seseorang.
1.    Rusaknya pembuluh darah secara permanen
2.    Kekurangan gizi
3.    Kerusakan pada hati, ginjal, dan paru-paru
4.    Ketergantungan psikologis yang besar
5.    Kerusakan otak
6.    Kerusakan gigi yang parah

Bahaya Narkoba Terhadap Fisik

Pengertian Narkoba
Pengertian Narkoba
Selain dampak secara mental, narkoba juga sangat berbahaya terhadap perubahan fisik seseorang.
1.    Gangguan pada sistem syaraf
2.    Gangguan pada ginjal
3.    Gangguan pada paru-paru
4.    Gangguan pada kulit
5.    Gangguan terhadap kesehatan reproduksi

Demikian sahabat pensil aisyah, penjelasan kami berkaitan dengan pengertian narkoba dan beberapa hal yang berkaitan. Sahabat, demi kemajuan manusia di masa depan kita harus menghindari zat terlarang yang satu ini. Narkoba tidak memiliki manfaat apapun bagi tubuh dan bahkan memiliki dampak yang berbahaya bagi tubuh.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua dan semoga kita dapat menjauhi narkoba dari diri kita dan lingkungan kita. Say No To Drugs!











Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel