Mobil Berkecepatan Super Di Dunia!!
January 29, 2019
Edit
Mobil Tercepat Di Dunia
– Disini kami akan membahas seputar mobil tercepat di dunia, yang bisa bikin
anda terpana melihatnya. Untuk mobil berkecepatan super ini biasanya merupakan
hypercar, dan untuk harganya sendiri juga tergolong fantastis daripada supercar
atau mobil sport. Harga dari mobil ini bisa mencapai puluhan miliar rupiah.
9FF GT9-R
SSC Ultimate Aero
6 Mobil Tercepat Di Dunia
Banyak sekali merek –
merek mobil di dunia ini yang menciptakan mobil dengan kecepatan super, dengan
tampilan yang wah dan juga harga yan sangat fantastis pasti akan membuat anda
semua terpana melihatnya. Langsung saja, ini dia 6 Mobil Tercepat Di Dunia. Selamat
membaca!.
Bugatti Chiron
Bugatti Chiron
topspeed.com |
Bugatti adalah salah
satu merek mobil yang sangat terkenal, setelah mengeluarkan Bugatti Veyron yang
juga memiliki kecepatan yang fantastis. Kali ini Bugatti mengeluarkan seri
Bugatti Chiron yang setelah sebelumnya sukses dengan mengeluarkan seri Bugatti
Veyron, dengan settingan untuk jalanan umum.
Bugatti Chiron ini
memiliki kecepatan 420km/jam, tapi dipercaya bahwa Bugatti Chiron ini bisa
memiliki kecepatan 463km/jam. Bugatti berencana untuk mengalahkan rekor kecepatan
tertinggi yang sementara ini dipegang oleh Hennessey Venom GT.
Hennessey Venom GT
caranddriver.com |
Hennessey Venom GT
adalah mobil sport yang berasal dari Amerika, dan di produksi oleh Hennessey
Performance Enginering di Texas. Hennessey memodifikasi sasis Lotus Elise dan
memberikan mesin yang sangat dahsyat, Hennessey Venom GT tercatat memiliki kecepatan mencapai
435km/jam. Kecepatan itu di raihnya saat melakukan percobaan di Kennedy Space
Center.
Bugatti Veyron Super Sport
bugatti.com |
Merupakan mobil
pendahulu dari Bugatti Chiron, Bugatti Veyron tercatat merupakan salah satu
mobil tercepat. Volkswagen yang merupakan induk dari perusahaan Bugatti membeli
merek ini dengan satu tujuan, yaitu untuk memciptakan mobil tercepat didunia.
Bugatti Veyron Original telah sukses menjadi mobil tercepat di dunia.
Namun hanya dengan
menciptakan Bugatti Veyron Original, belum cukup untuk memuaskan keinginan perusahaan
Bugatti. Akhirnya Bugatti mengeluarkan seri Bugatti Veyron Super Sport, dengan
tenaga 1.200 daya kuda. Mobil ini tercatat telah mencapai kecepatan 431km/jam
yang diraih di lintasan Ehra-Lessein.
Koenigsegg Agera R
Koenigsegg Agera R
Koenigsegg Agera R adalah
salah satu mobil tercepat didunia, mobil Koenigsegg Agera R tercatat memiliki
kecepatan tertinggi yaitu 439km/jam. Koenigsegg Agera R dilengkapi dengan mesin
DOHC V8 turbocharged 5.000 cc.
9FF GT9-R
9FF GT9-R merupakan
mobil berbasis Porche 911. 9FF GT9-R memiliki mesin 4.000cc flat-6 yang telah
termodifikasi. Tenaga mobil ini memiliki tenaga 1.120 daya tenaga kuda, 9FF
GT9-R pernah tercatat memiliki kecepatan tertinggi yaitu 413km/jam.
SSC Ultimate Aero
Shelby Supercar,
mungkin mobil seri ini terdengar asing di telinga para pecinta otomotif. Namun
mobil ini termasuk kedalam salah satu mobil tercepat di dunia, pada 2007 lalu
SSC Ultimate Aero berhasil mengalahkan kecepatan Bugatti Veyron Original.
Kecepatan SSC Ultimate Aero mencapai 411km/jam.
Saat ini mereka tengah
mempersiapkan model mobil tercepat baru yang dinamakan Tuatara. Mobil model
2017 ini bisa dikatakan bakal memiliki kecepatan sampai 444 km/jam.
Itulah 6 Mobil Tercepat
Di Dunia, yang kami rangkumkan untuk anda semua. Ada banyak pilihan untuk anda
yang menyukai mobil dengan kecepatan tinggi, tentunya harga sebanding dengan
kualitasnya. Semoga artikel diatas bisa bermanfaat untuk anda. Selamat Membaca!